Detail Berita

Strategi Cepat Kaya dengan Investasi Property

Admin 19/09/2018

Dalam melakukan investasi kita membutuhkan pengetahuan dan strategi berbisnis. Apalagi jika ini adalah investasi jangka panjang maka memerlukan keahlian dalam menentukan waktu, lokasi serta pembiayaan yang tepat. Berikut adalah strategi agar memperoleh keuntungan dari investasi properti yang dijalani:

Memahami Pasar Lokal
Setiap pasar pasti memiliki karakteristik, regulasi, fasilitas pendukung dan infrastruktur yang berbeda-beda. Karena itu ketika membeli properti yang jaraknya jauh tentu memiliki cerita yang berbeda. 

Agar mengetahui mengenai pasar di sekitar, biasanya agen properti di daerah tersebut bisa membantu menjawab berbagai pertanyaan tentang jenis properti yang paling potensial dan harga pasar yang tepat.


Memulainya dari Rumah
Rumah bisa menjadi agen investasi yang menguntungkan. Jika tinggal di rumah yang besar sedangkang jumlah keluarga sedikit atau mendekati usia pensiun, gunakan rumah itu untuk disewa atau dikoskan. Dengan menyewakan rumah, meskipun berada di usia pensiun, masih ada pendapatan lain yang masuk.

Jangan Terburu-buru
Mempertimbangkan investasi yang akan diikuti sangat penting. Apabila ingin memperoleh keuntungan dari bisnis tersebut jangan pernah berfikir untuk menjualnya dengan terpaksa terlebih lagi properti merupakan investasi jangka panjang. 

Misalnya mendengarkan iming-iming dari pengembang kemudian tertarik untuk melakukan pembelian. Sebaiknya terlebih dahulu mencari agen properti setempat untuk melihat gambaran investasi properti di kawasan tersebut.

Ada Nilai Tambah
Memberi nilai tambah dari properti bisa menjadi salah satu cara untuk memperoleh keuntungan. Sekalipun properti itu tak menarik namun bisa memberikan keuntungan jika diberi nilai tambah.

Mencari Mitra yang Terpercaya
Sebagai pemula tentu tidak memiliki pengalaman dalam berinvestasi. Sebaiknya berpartner dengan seorang profesional namun juga terpercaya dengan keahlian di bidangnya masing-masing. Bekerja sama dengan orang yang profesional akan memberikan ketenanngan dan kenyamanan selama membangun investasi.

Jual Rumah untuk Menambah Modal
Menjual rumah bisa juga menambahkan modal untuk berinvestasi. Namun, agar mendapat nilai tambah dari pembeli pertimbangkan untuk melakukan beberapa perbaikan. Karena untuk menarik pembeli tentu harus memiliki fisik bangunan yang bagus. Survei Zoopla menunjukkan penambahan ruang di rumah dapat meningkatkan nilai properti.